Pantai Pelabuhan Ratu merupakan sebuah pantai yang berada di pesisir pantai selatan tepatnya di Sukabumi Jawa Barat. Sama halnya dengan pantai-pantai selatan lainya, di Pantai Pelabuhan Ratu juga memiliki ombak yang besar. Topografi di Pantai yang berjarak 60 Km dari kota Sukabumi tersebut berupa tebing karang, pantai dengan ombak yang besar serta hutan cagar alam. Disini sobat bisa menemukan beberapa bangunan peninggalan Bung Karno. Bangunan tersebu dulunya digunakan sebagai tempat peristirahatan sekitar tahun 1960. Sama halnya dengan Pantai Parangtritis di Yogyakarta pantai ini juga selalu dikaitkan dengan Misteri Ratu Pantai Selatan yang disebut Nyi Roro kidul.
Pantai Pelabuhan Ratu Di Sukabumi |
Untuk mendukung pariwisata di pinggir pantai tersedia beberapa ekor kuda yang disewakan. Sobat bisa berjalan-jalan dipinggir pantai dengan menaiki kuda tersebut. Atau sobat bisa juga menyewa papan seluncur yang bentuknya mirip dengan papan seluncur di Ancol. Sobat bisa menggunakan papan seluncur tersebut dengan mengikuti arus ombak. Jika tidak membawa baju ganti, sobat bisa membeli baju yang banyak dijual di warung-warung sekitar pantai.
Berain Kuda di Pantai Pelabuhan Ratu Di Sukabumi |
Wilayah Pantai Pelabuhan Ratu juga dipercaya menjadi wilayah kekuasaan Ratu Pantai Selatan yang dikenal dengan Nyi Roro Kidul. Konon Nyi Roro kidul adalah seorang ratu yang cantik dan memakai pakaian serba hijau. Beberapa orang yang hilang di pantai ini ada yang mengaitkan dengan sosok Ratu penguasa pantai selatan tersebut. Menurut cerita kalau ada pengunjung yang memakai pakaian hijau bisa hilang terseret ombak. Namun itu hanyalah mitos saja boleh percaya boleh tidak. Yang pasti ketika bulan april tiba, masyarakat setempat selalu mengadakan ritual di Pantai Pelabuhan Ratu. Ritual ini dimaksudkan sebagai wujud rasa syukur dari semua rizeki yang dihasilkan dari laut. Dalam ritual ini juga ada labuhan kepala kerbau yang kemudian diarung ke tengah laut.
Di sekitar pantai labuhan ratu ini ada beberapa spot yang biasa digunakan untuk berselancar. Tempat-tempat tersebut diantaranya Cimaja, Batu Guram, Karang Haji, Ujung genten, dan sunset beach. Masing-masing pantai ini memiliki karakteristik ombak sendiri-sendiri. Sekitar 17 Km dari Pantai Pelabuhan Ratu ada sebuah sumber air panas dan bisa digunakan untuk kesehatan karena mengandung belerang. Untuk masalah akomodasi, disekitar pantai terdapat banyak penginapan salah satunya adalah Samudra Beach Hotel yang terlihat paling mewah. Hotel tersebut didirakan atas inisiatif presiden kita yang pertama Ir. Soekarno.
0 komentar: